Bola.net – Persib Bandung akan melawan Persija Jakarta di pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/2024. Laga Persija vs Persib ini akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (2/9/2023).
Persib sudah siap menatap big match ini. Salah satu alasannya, menurut bek Alberto Rodriguez, adalah karena adanya peningkatan di lini pertahanan.
Alberto Rodriguez sendiri merupakan pemain asal Spanyol yang didatangkan Maung Bandung pada Juli 2023. Sejauh ini, dia telah tampil dalam delapan pertandingan bersama Persib di BRI Liga 1.
“Saya sangat senang dengan peningkatan di lini pertahanan. Adaptasi saya berjalan sangat baik dari hari ke hari,” ujar Alberto Rodriguez, Selasa (29/8/2023), di Kota Bandung.
“Bahkan saya merasa sangat nyaman dengan Nick Kuipers. Kami memiliki hubungan yang baik, dan setiap hari kami semakin mengenal satu sama lain untuk terus berkembang bersama,” imbuh bek berusia 30 tahun tersebut.