bola.net – Arema FC memiliki cara tersendiri untuk memulai perjalanannya Liga 1 BRI 2023/2024. Klub berlogo singa terkepal itu memilih menggelar acara doa sebelum mengarungi kompetisi sebagai tambahan motivasi bagi tim.
Acara ini rencananya akan digelar di Kantor Arema FC, Kamis (29/06).
“Rencananya akan diadakan doa bersama sebelum kompetisi dimulai,” kata Manager Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, Rabu (28/06).
“Kami berdoa semoga perjalanan Arema FC diridhoi Allah SWT sekaligus memberikan motivasi kepada para pemain,” lanjutnya.
Arema FC sendiri dijadwalkan akan memulai langkahnya di Liga 1 BRI 2023/2024 dengan menghadapi Dewa United. Laga ini akan digelar di Indomilk Arena, Minggu (02/07).
Sementara itu, acara doa bersama ini bukan satu-satunya acara yang digelar manajemen Arema FC jelang musim 2023/2024. Pada Jumat (30/06), mereka dijadwalkan akan memperkenalkan jersey yang akan digunakan sepanjang musim ini.
Lihat artikel selengkapnya di bawah ini.