Read Time:32 Second
Bola.net – Link live streaming Persikabo 1973 vs PSS Sleman. Laga Persikabo 1973 vs PSS Sleman dapat disaksikan melalui live streaming di Vidio.
Kedua klub bertemu dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Laga ini sendiri akan dimainkan di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Selasa (8/8/2023) sore WIB.
Persikabo sedang dalam tren yang bagus dalam tiga pertandingan terakhir. Laskar Padjadjaran sanggup meraih dua kemenangan dan sekali imbang yang melambung mereka ke posisi 10 dengan delapan poin.
PSS sebaliknya. Setelah sempat menang di laga pertama, Super Elja justru tidak pernah menang dalam lima laga selanjutnya. PSS kini berada di peringkat ke-15 dengan koleksi baru enam poin.